Senin, 14 September 2020

Tema 2 Udara Bersih bagi Kesehatan kelas 5 2.1.2

 SUBTEMA 1

CARA TUBUH MENGOLAH UDARA BERSIH

Pembejaran 2


Muatan IPA    

            Alat pernapasan pada manusia adalah paru paru. Perhatikan siklus alur pernapasan manusia sebagai berikut !


Muatan Bahasa Indonesia 

     Dalam sebuah teks banyak terdapat informasi. kalian dapat menggaris bawahi kalimat kalimat penting untuk memudahkan menjawab pertanyaan. Ingatlah juga arah dari jawaban dari kata tanya yang diberikan. perhatikan tabel berikut. 



Kata Tanya

 

Pertanyaan

Jawaban

Apa

1.

Apa yang dimaksud faring?

Faring merupakan persimpangan antar saluran pernapasan pada bagian depan dan saluran pencernaan pada bagian belakang.

2.

Udara yang mengadung apa yang di hirup oleh manusia ?

Udara yang mengandung oksiigen

3.

Apa salah satu dari fungsi hidung?

Yaitu sebagai penyaringan debu atau kotoran yang berasal dari udara.

4.

Anggota tubuh apa yang dapat melakukan penyesuaian dan kelembapan udara?

Organ tersebut adalah hidung.

5.

Apa yang dapat kalian ketahui tentang bronkus ?

Bronkus adalah dua percabangan dari trakea yang menuju paru paru kanan dan kiri.

6.

Alveolus dkelilingi oleh apa ?

Alveolus dikelilingi oleh kapiler kapilerdarah.

Kapan

1.

Kapan udara pernapasan yang masuk kedalam tubuh  disaring?

Udara yang masuk kedalam tubuh disaring saat berada di rongga hidung.

2.

Kapan udara yang masuk yang masuk kedalam tubuh dilembabkan ?

Udara yang masuk kedalam tubuh dilembabkan saat berada diselaput hidung

3.

Kapan debu debu dan bakteri yang masuk didorong keluar ?

Debu debu dan bakteri yang masuk didorong keluar saat melewati jaringan silia

4.

Kapan terjadinya pertukaran oksigen dan karbon dioksida ?

Pertukaran ogsigen dan karbon dioksida terjadi pada saat udara ada di dalam alveolus

5.

Kapan oksigen terserap kedalam pembuluh darah halus?

Oksigen terserap kedalam pembuluh darah halus saat berada dalam paru paru

Di mana

1.

Di mana udara pernapasan pertama kali masuk kedalam tubuh  manusia ?

Udara pernapasan pertama kali masuk kedalam tubuh manusia di rongga hidung

2.

Di mana persimpangan antara saluran pernapasan pada bagian depan dan saluran pencernaan pada bagian belakang ?

Persimpangan antara saluran pernapasan pada bagian depan dan saluran pencernaan pada bagian belakang terdapat dibagian faring.

3.

Di mana letak alveolus ?

Letak alveolus terletak didalam paru paru

4.

Di mana tedapat jaringan yang disebut silia ?

Jaringa yang disebut silia terdapat di dalam trakea.

5.

Di mana letak organ laring atau tekak ?

Letak organ laring atau tekak dibagian belakang faring

1.

Bagaimana cara udara masuk kedalam tubuh manusia ?

Udara masuk kedalam tubuh manusia melalui proses bernafas.

2.

Bagaimana kotoran yang masuk bersama udara pernapasan disaring ?

Kotoran yang masuk bersama udara pernapasan disaring oleh rambut rambut pendek dan tebal yang terdapat dalam rongga hidung

3.

Bagaimana proses pertukaran oksigen dan karbon dioksida ?

Proses pertukaran oksigen dan karbon dioksida saat udara berada di alveolus,

4.

Bagaimana cara oksigen diserap kedalam tubuh oleh paru paru paru ?

Oksigen diserap kedalam tubuh oleh paru paru melalu pembuluh darah halus.

5.

Bagaiman proses gas karbon dioksida keluar dari tubuh ?

Gas karbon dioksida keluar dari tubuh melalui pembuluh darah yang masuk kedalam paru paru dan selanjtnya dibuang saat kita menghembuskan napas.

Mengapa

1.

Mengapa manusia bernapas ?

Manusia bernapas untuk memasukkan udara kedalam tubuh.

2.

Mengapa manusia membutuhkan energy dari makanan ?

Energi dari makanan dibutuhkan menggerakkan semua proses kehidupan yang sangat penting pada tubuh.

3.

Mengapa d idalam rongga hidung terdapat rambut rambut pendek dan tebal ?

Didalam rongga hidung terdapat rambut rambut pendek dan tebal untuk menyaring dan menangkap kotoran yang masuk bersama udara.

4.

Mengapa pada trakea terdapat jaringan yang disebut  silia ?

Pada trakea terdapat jaringan yang  disebut silia untuk mendorong keluar debu debu dan bakteri yang masuk.

5.

Mengapa oksigen dibutuhkan tubuh ?

Oksigen dibutuhkan untuk mendapatkan energy dari makanan. 

Muatan SBdP
Tangga nada diantonis mayor

        Tangga nada merupakan urutan nada yang disusun secara berjenjang. Salah satu bentuk tangga nada adalah tangga nada diantonis, yaitu rangkaian tujuh nada dalam 1 oktaf yang memiliki susunan tinggi nada yang teratur. 


     Tangga diatonis terbagi menjadi tangga data diatonis mayor dan tangga nada diatonis minor. Pada materi ini, kita akan membahas lebih lanjut tentang tangga nada diatonis mayor.

     Lagu dengan tangga nada diatonis mayor memiki ciri ciri, antara lain bersifat riang gembira, bersemanga, dan biasanya diawali serta diakhiri dengan nada Do = C. Contoh lagu yang memiliki tangga nada diatonis mayor, antara lain Hari Medeka, Garuda Pancasila, Maju Tak Gentar, dan Indonesia Raya.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar