Senin, 03 Agustus 2020

TEMA 1 ORGAN GERAK HEWAN DAN MANUSIA 5.1.6

SUBTEMA I ORGAN GERAK HEWAN
PEMBELAJARAN 6

Muatan IPA
Pada pembelajaran sebelumnya kalian telah mengetahui contoh hewan yang termasuk avertebrata (hewan yang tidak memiliki tulang belakang), yakni siput. Berikut contoh hewan lain yang juga termasuk avertebrata yaitu kupu - kupu. 

Bacalah teks diawah ini dengan seksama.
 Gerak Kupu - Kupu
         Kupu - kupu adalah  hewan yang lucu. Warnanya indah dan menarik. Banyak yang menyukainya. Dia terbang dan hinggap pada bunga - bunga. Badanya kecil, namun memiiki sayap yang lebar.
         Kupu - kupu termasuk hewan serangga. Kupu - kupu memiliki organ gerak yang sama seperti serangga - serangga lainya. Salah satu organ gerak yang istimewa itu adalah sayap. Dengan sayap ini, maka menjadikan kupu - kupu dan serangga yang satu - satunya hewan avertebrata yang bisa terbang.
         Tahukah kalian, sayap kupu - kupu yang indah sebenarnya transparan? lalu kenapa terlihat berwarna warni ? sayap kupu - kupu terlihat berwarna warni karena perbedaan kecerahan pada setiap lapisan tipisya.
          Kupu -kupu memiki kemampuan terbang yang luar biasa. Kupu - kupu bisa terbang sejauh ribuan kilometer untuk mencari daerah yang hangat ketika musim dingin tiba. Kupu - kupu akan kembali lagi menempuh jarak ribuan kilometer ketika musim semi tiba. Meskipun demikian, kupu -kupu tidak bisa terbang apabila suhu tubunya dibawah 30° C.
  

Dengan mempelajari organ gerak hewan, kita semakin tahu betapa semprnanya ciptaan Tuha. Sudahkah kalian menyayangi hewan ? 
Kit harus menyayangi hewan yang ada disekitar kita dengan cara tidak merusak habitat hidupnya, dan memelihara dengan baik jika kita memilik hewan peliharaan. 

Muatan Bahasa Indonesia
         Ide poko adalah gagasan yang menjadi dasar sebuah paragraf. Ide pokok terdapat dalam kalimat utama. Jadi, sebelum menulis cerita, kita harus menentukan ide pokok terebi dahulu yang akan kita kembangkan dalam cerita. Yaitu dengan cara mengamati dengan cermat dari sebuah gambar yang disajikan, kemudian membuat cerita tertulis dari gambar tersebut.
Adapun macam - macam paragraf yaitu :
  1. Paragraf deduktif
  2. Paragraf induktif
  3. Paragraf campuran
Dari teks bacaan " Gerakan Kupu - Kupu " kita bisa menentukan ide pokok dari setiap paragrafnya. misalnya paragraf 1 : kupu - kupu hewan yang lucu.

Muata SBdP
          Berdasarkan dari pembahasan hewan vertebrata dan avertebrata kita bisa membandingkan hewan tersebut dengan membuat model sederhananya. Adapun bahan yang bisa kita gunakan untuk membuat model hewan tersebut diantaranya karton, kardus, plastisin, maupun kawat. beriut ini contohnya.

Nah..... sekarang coba kalian pahami materi diatas. Yaitu dengan cara membaca berulang ulang samapi kalian bisa memahaminya. 

"Semangat Membaca"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar