Jumat, 29 Januari 2021

BAB III Organisasi Otonom Daerah part IV


 Setrategi Gerakan Internasiona

Karakter intelektual mempunyai ciri berfikir dan bertindak secara ilmu-imn-amal. Tidak memandang remeh antara ketiganya akan tetapi memandang ketiganya sebagai satu kesatuan yang saling melengkapi dan harus dimiliki oleh setiap kader. Kader yang mampu mendialektik akan ketiga dimensi itu dalam ranah perjuangan dapat kita sebut sebagai intelektual kritis transpormatif. Yaitu bukan hanya pandai berteori akan tetapi kader yang mempunyai wacana pemikiran radikal (mendalam), juga sholeh sosial dan partisipatif aktif mewujudkan perubahan sosial. 

Strategi intelektual dapat kita wujudkan dengan berbagai cara antara lain:

  1. Mentradisikan membaca sebagai aktifitas wajib kader
  2. Melatih berfikir filosofis atau radika (mendalam)
  3. Menulis sebagai media untuk menuangkan ide ide yang ada dalam pikiran 
  4. Merealisasikan pemikiran  dalam sebuah tindakan serta merefleksikannya sebagai langkah untuk menteorisasikan kembali pengalaman pengalaman yang diperolehnya.

Strategi Gerakan Budaya

Sebagai gerakan pelajar, IPM pun harus mampu membangun tradisi kebudayaan yang kritis transpormatif. Budaya kritis transpormatif adalah budaya yang disemangati oleh nilai - nilai amar ma'ruf nahi munkar, dan tu'minuna billah. Budaya terbentuk dari tiga unsur :

  1. Sistem ide, gagasan, ddan pemikiran
  2. Sistem tindakan
  3. Sistem artefak

Seni merupakan jenis budaya yang cukup strategis untuk dikembangkan dikalangan pelajar serta dijadikan sebagai alat perjuangan bagi IPM. Seni yang mampu membangun ktitisme terhadap realitas sosial, menyuarakan kepedihan dan penindasan serta ketidak adilan, membangun semangat perlawanan terhadap kedhzoliman. Nilai nilai seni tersebut dapat diwujudkan dalam bentuk karya lagu, puisi, cerpen, novel, drama, teater,lukisan poster, kaos, karikatur, monolog dan lain sebagainya yang tidak bertentangan dengan nilai nilai keislaman.

Tapi yang menjadi perhatian kita adalah, bahwa selama ini kita belum mampu memproduksi karya karya sen budaya yang dikenal dan cukup mempengaruhi masyarakat atau bahkan gerakan kita sendiri. Karena itu, strategi budaya yang dapat kita lakukan adalah :

  1. Membangun komunitas seni budaya yang bernuansa kritis 
  2. Memproduksi artefak artefak seni dan budaya dalam berbagai hal (lagu, puisi, cerpen, novel, drama, teater,lukisan poster, kaos, karikatur,dll) yang isinya bernilai kritis
  3. Mendistribusikan bentuk bentuk seni dan budaya lokal secara masif dikalangan pelajar
  4. Apresiasi terhadap artefak artefak tersebut baik untuk kader  kader kita maupun orang lain

Strategi Gerakan kewirausahaan

Salah satu bentuk dari kemandirian gerakan IPM adalah keterampilan pada bidang tertentu. Hal ini sebai bekal kader IPM kedepan maupun organisasi IPM itu sendiri. Dengan bekal kemandirian inilah, IPM mampu mencetak kader yang memiliki bekal mandiri dihidupnya yang akan datang. 

Ada beberapa strategi yang harus  dicapai dalam strategi kewirausahaan ini:

  1. Menghidupkan dan menumbuhkembangkan koperasi sekolah yang dikelola oleh siswa / IPM ranting sekolah
  2. Mengadakan forum - forum diskusi tentang dunia kewirausahaan sebagai bekal dan modal dalam berusaha dimasa yang akan datang
  3. Melakukan kunjungan kepusat pusat pemberdayaan ekonomi, agar para siswa mampu belajar kepada perusahaan perusahaan tersebut 

  

Rabu, 27 Januari 2021

Tema 6 "Panas dan Perpindahanya" subtema 2 PB 6

 


Perpisahan kalor disekitar kita

Subtema 2

Pembelajaran 6

Muatan Bahasa Indonesia

Membuat ringkasan teks penjelasan

Ringkasan merupakan sari atau bentuk singkat dan efektif dari suatu teks. Untuk mempermudah membuat ringaksan lalian harus menemukan pokok pokiran terlebih dahulu dari setiap paragraf. Kalian juga bisa membuat diagram untuk memudahkan memahami pokok pikiran dari setiap paragraf tersebut.

Mutan SBdP

Peragaan hasil kreasi pola lantai

Pola lantai horizontal dapat kalian kembangkan menjadi pola lantai vertikal atau bahkan pola lantai melingkar. Saat mengembangkan pola lantai kalian harus melakukannya dengan kompak agar terlihat menarik.

Muatan PPKn

Menjelaska Hak  dan Kewajiban

Hak adalah segala sesuatu yang diperoleh manusia sejak lahir. Hak bisa didapatkan jika kita menjalankan kewajiban. Kedua hal tersebut harus dilaksanakan secara seimbang.

Kewajiban dan hak dapar di jelaskan dengan bentuk komik. Komik merupakan cerita bergambar yang dubuat dengan panduan kata kata hingga membentuk sebuah cerita. 

Halaman 128

Paragraf 1

Tari Pendet merupakan salah satu tari tradisional Bali yang sangat populer.

Paragraf 2

Pendet disepakati lahir pada tahun 1950

Paragraf 3

Tari menceritakan tentang dewi dewi kahyangan yang turun ke Bumi

Paragraf 4

Tari Pendet hanya menggunakan pola lantai membentuk huru V, pola lantai lurus, dan pola menghada kesamping kanan dan kiri.

Halaman 129

Tari pendet merupakan salah satu tari tradisional Bali yang sangat poler

Pendet disepakati lahir pada tahun 1950

 

Tari menceritakan tentang dewi dewi kahyangan yang turun ke Bumi

Tari Pendet hanya menggunakan pola lantai membentuk huru V, pola lantai lurus, dan pola menghada kesamping kanan dan kiri.


" semangat belajar di masa pandemi"

Selasa, 26 Januari 2021

Tema 6 "Panas dan perpindahanya" Subtema 2 PB 5

 


Perpindahan kalor disekitar kita

Subtema 2

Pembelajaran 5


Muatan Bahasa Indonesia 

Membuat kesimpulan Isi teks Media Cetak berdasarkan Diagram

Kesimpulan merupakan pendapat akhir dari suatu teks yang dibaca. Untuk dapat membuat kesimpulan kita harus memahami informasi penting yang terkandung didalam teks tersebut. Untuk membuat diagram kalian dapat membuat pertanyaan dan jawaban mengenai informasi penting yang ada di dalam teks.

Muatan IPA

Keuntungan dan Kerugian Perpindahan Kalor dalam Kehidupan sehari hari

Adanya perpindahan kalor ini dapat membantu kita dalam kehidupan sehari hari. Misalnya, ibu lebih mudah merebus air menggunakan panci, udara dapat bersirkulasi melalui jendela, atau baju lebih cepat kering dibawah terik matahari.  Namun kita tetap harus berhati hati dalam beraktifitas, Perpindaha kalor juga dapat merugikan, misalnya saat memasak air kita tidak boleh meninggalkan kompor yang sedang menyala. Kita harus memastikan air sampai mendidih. Jika sudah mendidk kita harus segera mematikan kompor agar menghindari dari bahaya kebakaran.

No

Perpindahan kalor

Keuntungan

Kerugian

Antisipasi

1

Konduksi, Contoh:

Memasak air menggunakan panci Aluminium

Air akan lebih cepat menddih

Logam aluminium lebih cepat panas sehingga berbahaya jika disentuh langsung

·  Memegang gagang yang telah dlapisi oleh bahan isolator, seperti ebonit

·  Menggunakan sarung tangan atau kain untuk memindahkan panci dari kompor

2

Konveksi : contoh:

Adanya aliran air saat air mendidih

Air lebih cepat panas karena aliran air yang panas berasal dari dasar wadah menyebar ke seluruh bagian wadah

Letupan uap air mendidih berbahaya jika terkena tubuh

·  Menggunakan tutup panci saat memasak air

·  Tubuh tidak terlalu dekat dengan air saat memindahkan panci

3

Radias, contoh :

Pancaran sinar matahari yang mengenai tubuh

Tubuh terasa hangat saat terkena sinar matahari

Jika kondisi matahari sedang terik, kita akan merasa kepanasan

Menggunakan ppayung atau topi untuk melindungi tubuh dari terkena sinar matahari secara langsung

Muatan SBdP

Pengembangan pola Lantai Tari Daerah

Pola lantai tari daerah memiliki dua pola utama, yaitu pola lanta lurus ( pola horizontal, vertikal, diagonal. dan zig zag) dan pola lantai lengkung ( garis lengkung kedepan, garis lengkung kebelakang, pola lantai bentuk lingkaran dan angka 8).

Setiap pola lantai dapat dikembangkan menjadi beberapa pola lantai lainya. Contohnya tari Saman yang memiliki pola lurus kesamping dan zig - zag. Pola tersebut dapat berubah menyesuaikan irama musik atau gerakanya yang berbeda dari sebelumnya.

Halaman 119

Paragraf 1 

- Kalor dari panas Matahari tidak dapat berpindah secara konduksi karena udara termasuk konduktor yang paling buruk

- Kalor dari matahari tidak dapat menghantar secara konveksi karena antara matahari dan bumi terdapat ruang hampa.

- Kalor dari matahari merambat kebumi tanpa melaui zat perantara

Paragraf 2

- Proses perpindahan kalor yang tidak memerlukan zat perantara dinamakan radiasi

- Saat berkemah kepegunungan untuk menghangatkan badan dengan api unggun, panas dari api unggun berpindah secara radiasi

Paragraf 3 

- Saat kelaur rumah pada siang hari menggunakan baju hitam badan akan terasa panas.

- Warna hitam merupakan penyerap kalor radiasi yang paling baik 

- Pada malam hari orang yang memakai baju hitam merasa lebih dingin dari pada orang yang menggunakan baju putih, karena baju yang berwarna hitam menyerap kalor yang dikeluarkan tubuh.

Halaman 120 

1

Proses peindahan kalor yang tidak memerlukan zat perantara

2

Perbedaanya adalah jika perpindahan panas secara radiasi tidak memerlukan zat perantara, namun sebaliknya jika perindahan panas secara konveksi memerlukan zat perantara

 

3

Perbedaanya adalah panas secara radiasi tidak memerlukan zat perantara, sedangkan panas secara konduksi memerlukan zat perantara berupa benda logam

4

Tiga contoh perpindahan panas secara radiasi, yakni: panas dari api kompor, panas matahari, dan panas api unggun

Halaman 122

1

Agak panas

2

Agak hangat

3

Hangatnya tidak begitu terasa

4

Panas dari nyala pai bisa dirasakan karena radiasi

5

Perpindahan panas secara radiasi

6

Tiga contoh perpindahan panas lain secara radiasi adalah api dari kompor, api dari lilin, api unggun, dan sinar matahari

“Semangat Belajar dimasa Pandemi”

 





Senin, 25 Januari 2021

Tema 6 " Panas dan perpindahanya" Subtema 2 PB 4



 Perpindahan Kalor disekitar kita

Subtema 2

Pembelajarann 4


Muatan Bahasa Indonesai

Membuat kesimpulan isi teks media cetak dari diagram

    Informasi penting dari suatu teks dapat diuraikan dengan menggunakan peta konsep atau diagram.  Untuk menguraikan informasi menggunakan diagram, kalian perlu menentukan pokok pikiran dan informasi penting dari setiap paragraf. Kalian juga dapat membuat daftar pertanyaan untuk membantu menemukan informasi penting dalam teks dengan menggunakan kata tanya apa, siapa, di mana, kapan, mengapa, dan bagaimana. Setelah menentukan pokok pikiran dan jawaban dari pertanyaan yang dibuat, kalian dapat membuat diagram.

 Muatan IPS

Pembangunan Ekonomi dan sosial budaya di Indonesia

     Pembangunan ekonomi dan sosial budaya sangat penting bagi kemajuan suatu bangsa. Salah satu faktor yang mempengaruhi hal tersebut adalah adanya interaksi antarindividu atau kelompok di dalam suatu lingkungan. Setiap individu atau kelompok tersebut memiliki peran masing masing. 

    Contoh interaksi dalam hal pembangunan ekonomi adalah kegiatan jual beli di pasar. Bahan makanan seperti beras, sayur dan jagung diprodusi oleh petani. Dal hal ini, peran petani adalah kepada pedagang. Selanjutnya, pedagang berperan sebagai penyalur barang produksi yang dibutuhkan oleh pembeli. Dipasar akan terjadi transaksi jual beli antara pedagang dan pembeli. proses tersebut akan terus berlangsung sehingga tercapai pembangunan ekonomi di daerah tersebut. 

Muatan PPKn

Kewajiban, tanggung jawab, dan hak warga masyarakat

Untuk memperoleh sebuah hak tentu kalian harus melaksanakan kewajiban dengan penuh tanggung jawab terlebih dahulu. 

Berikut ini beberapa contoh  kewajiban, tanggung jawab, dan hak dalam kehidupan sehari - hari :

Pelaksanaan Kewajiban

Pelaksanaan tanggung jawab

Pelaksanaan hak

Menjaga kebersihan lingkungan sekitar

Merapikan mainan setelah digunakan

Beribadah sesuai agama dengan tenang

Mematuhi aturan lalu lintas dijalan

Mencuci kaki setelah bermain

Belajar di sekolah saat jam pelajaran

Mematuhi tata tertib di sekolah

Mengumpulkan tugas sekolah tepat waktu

Menghirup udara segar setiap pagi

Untuk latihan soal dibuku paket kalian coba kerjakan dengan semangat ya....


" semangat belajar dimasa pandemi"



Tema 6 "Panas dan perpindahanya" Subtema 2 PB 3

 


Perpindahan kalor disekitar kita

Subtema 2

Pembelajaran 3

Muatan bahasa Indonesia

Menjelaskan isi teks Media Cetak melalui pokok pikiran

     Pokok pikiran terdapat didalam setiap paragraf pada teks yang disajikan. Umumnya pokok pikiran d dalam suatu paragraf terkandung dalam kalimat pokok atau kalimat utama yang berada di awal paragraf. Dengan mengetahui pokok pikiran setiap paragraf kalian dapat menjelaskan isi teks media cetak menggunakan bahasamu sendiri. 

Muatan IPS

Aktivitas masyarakat dalam lingkungan Sosial

        Manusia merupakan makhluk sosial yang tidak dapat hidup sendiri. Manusia harus menjalin interaksi dengan lingkungan sekitar, baik lingkungan alam maupun sosial. Interaksi antara manusia dengan lingkungan merupakan suatu hubungan timbal balik yang saling mempengaruhi. Pengaruh ini dapat dilaht dari keberagaman aktivitas masyarakat. Bali merupakan salah satu contoh kehidupan sosial budaya yang sangat terkenal. Masyarakat Bali memiliki ciri khas dalam pengolahan lahan pertanian yang disebut subak. Subak merupakan sebuah organisasi masyarakat di Bali yang mengatur pengairan sawah. Subak merupakan sarana pemersatu masyarakat Bali.  

      Interaksi sosial masyarakat Bali terjalin melalui subak. Setiap bulan warga mengadakan pertemuan untuk memusyawarahkan tahapan kegiatan pertanian, pemilihan jenis padi, hingga waktu penanaman padi yang tepat. Melalui interaksi ini, seluruh masyarakat di Bali mendapatkan pengairan dengan adil dan merata. 

Muatan PPKn

Kewajiban, Tangung Jawab, dan Hak Warga Masyarakat

         Setiap warga masyarakat memiliki kewajiban, tanggung jawab, dan hak. Kewajiban, tanggung jawab, dan hak beragam wujudnya sesuai lingkungan tempat tinggal. Jika kita menjalankan kewajiban dan tangung jawab dengan benar, kita akan mendapatkan hak.  

Buku Paket hal 94

1. Isikan pada kotak yg tersedia dibuku paket kalian

Desa Lamalera meruakan salah satu desa nelayan tradisional

Masyarakat Desa Lamalera  tetap menjaga agar paus tidak punah

Nelayan berburu paus dengan melakukan pemantauan dari bibir pantai dan atas bukit

Daging dan minyak paus yang ditangkap dibagikan keseluruh warga desa


Buku pake hal 95
(1.)     - Diaman letak desa Lamalera ? ( Desa Lamalera terletak dikecamatan Wulandoni, Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur)
        - Berapa jumlah paus yang boleh diburu oleh masyarakat desa Lamalera selama setahun? ( tidak bleh lebih dari 15 ekor paus)

Paket hal 97
  1. Festifal Mane'e bertujuanagar neayan mendapat tangkapan yang banyak dan mendapatkan perlindungan agar terhindar dari bahaya
  2. Yang berperan dalam upacara tersebut adalah pemuka adat beserta masyarakat setempat
  3. sangat bermanfaat dengan kegiatan tersebut, dengan begitu masyarakat setempat dapat memperoleh tangkapan ikan secara lebih mudah dan pastinya mendapatkan penghasilan lebih banyak
  4. Hal yang menarik adalah masyarakat dilarang mengenakan pakaian berwarna merah sebagai pantangan
  5. ya ada, tradisi sedekah laut bagi nelayan di pesisir Juwana. Dikenal dengan nama Larung sesaji Kai Juwana, tradisi ini diawali dengan pawai mengarak miniatur kapal nelayan hingga dilarung kelaut.  Miniatur akpal tersebut bersi kepala kambing, nasi tumpeng, lengkap dengan  jajanan pasar.
Paket hala 99
al yang diamati
  1. nteraksi manusia dengan lingkungan sosial
  2. upaya manusa dalam berperan serta membangun perekonomian
Hasil pengamatan
  1. Interaksi manusia dengan lingkungan sosial: masyarakat hidup saling gotong royong, serta mengutamakan musyawarah mufakat dalam menyelesaikan suatu masalah. 
  2. Upaya manusia dalam berperan serta dalam membangun perekonomian: sebagian besar masyarakat bekerja sebagai nelayan. selain it ada juga yang berdagang di pasar, menjual hasil tangkapan para nelayan.
Kesimulan nya adalah kta sebaga masyarakat harus berinteraksi dengan lingkungan sekitar.

Paket hal 102

 

Hak

Kewajiban

Nealayn Lamera atay nelayan pantai Malo

Memperoleh ikan sebagai bahan makanan

Menjaga kelestarian laut sebagai habitat ikan

Petani

Memperoleh dan mempelajari entang pertanian, tersedianya pupuk dan obat obatan

Mencegah, menanggulangi dan memulihkan kerusakan lahan pertanian

Pelajar

Memperoleh pendidikan yang baik

Rajin bealjar dab mematuhi peraturan di sekolah

 






 

Jumat, 22 Januari 2021

BAB III Organisasi Otonon Muhammadiyah Part 3



 Nilai - Nilai Dasar IPM

  1. Nilai keislaman, ( menegakkan dan menjunjung tinggi nilai - nilai ajaran Islam) yang dimaksud disini Islam yang dihadirkan oleh IPM adalah Islam yang sesuai dengan konteks Zaman yang selalu berbeda beda dari satu masa ke masa selanjutnya.
  2. Nilai keilmuan, ( terbentuknya pelajar muslim yang berilmu) yang dimaksud disini adalah nilai ini menunjukkan bahwa IPM memiliki perhatian serius terhadap ilmu pengetahuan. Dengan ilmu pengetahuan kita akan mengetahui dunia secara luas, tidak hanya sebagian saja. Karena dari waktu kewaktu ilmu pengetahuan akan terus berkembang  dan berubah. IPM berkeyakinan, ilmu pengetahuan adalah jendela dunia.
  3. Nilai kekaderan, (terbentuknya pelajar muslim yang militan dan berakhlak mulia). Sebagai organisasi kader, nilai ini menjadi konsekuensi tersendiri bahwa IPM sebagai anak panah Muhammadiyah untuk mewujudkan kader yang memiliki  militansi dalam berjuang. Tetapi militansi  itu ditopang dengan nilai nilai budi pekerti yang mulia.
  4. Nilai kemandirian, ( terbentuknya pelajar muslim yang terampil). Nilai ini mewujudkan kader kader IPM yang memiliki jiwa yang independen dan memiliki keterampilan pada bidang terentu (skill) sebagai bentuk kemandirian personal dan gerakan tanpa tergantung pada pihak lain. 
  5. Nilai kemasyarakatan, ( terbentuknya masyarakat islam yang sebenar benarnya/ The Realislamic Spciety) 

 

Jaringan Struktural IPM

    Pimpinan  Daerah, Pimpinan Cabang, dan tingkat Ranting. Pimpinan Pusat adalah kesatuan wilayah dalam ruang lingkup nasional. Pimpian Wilayah adalah kesatuan daerah - daerah dalam tingkat Propinsi. Pimpinan Daerah adalah kesatuan cabang - cabang dalam tingkat kabupaten / kota. Sedangkan pimpinan cabang adalah kesatuan ranting - ranting dalam satu kecamatan. Pimpinan Ranting adalah kesatuan anggota - anggota dalam satu sekoalah, desa/ kelurahanatau tempat lainya.

    Saat ini, Ikatan Pelajar Muhammadiyah telah menjangkau keseluruh wilayah Indonesia. denga 32 pimpinan wilayah, 355 pimpinan daerah, dan sejumlah Pimpinan Cabang serta Pimpinan Ranting IPM di semua sekolah Muhammadiyah tingkat SLTP dan SLTA.


Manifesto gerakan kritis-Transformatif

    Satu semboyan yang sangat monumental dalam perjalanan IPM pada tahun 1990 an awal.Tri-Tertib: "Tertib Beribadah, Tertib Belajar, Tertib Berorganisasi". adalah ruh gerakan dan merupakan cita - cita dan karakter khas yang dimiliki oleh setiap anggota IPM. Pada masa sekarang ini, paradigma pengembangan diri mengalami stagnasi karena sering tidak berhasil mengatasi berbagai masalah sosial yang ada. 

    IPM menyempurnakan paradigma gerakanya tidak hanya berkutat pada program - program pengembangan diri tetapi juga memasuki ranah struktur dan sistem sosial yang berlaku. Disini IPM menempatkan diri sebagai Gerakan kritis- Transformasi. Gerakan Kritis - Transformatif memiliki tiga pondasi utama " Penyadaran, Pemberdayaan, dan Pembelian". 


Strategi Gerakan Kritis Transformatif

Dengan strategi ini, IPM bisa menanamkan nilai - nilai perjuangannya kepada para kader dan anggotanya.

Ada 6 macam bentuk strategi, yaitu:

Strategi gerakan keislaman, 

        IPM adalah gerakan islam yang menegakkan nilai- nilai tauhid di muka bumi. Yaitu Tauhid yang berisi ajaran (1)amar ma'ruf (humaniasi dan emansipasi), (2)nahi munkar(liberalisasi/pembebasa) dan (3)tu'minuna billah (spiritualisasi)tiga nilai itulah yang menjadi dasar  bagi IPM untuk menjadikan islam sebagai agama yang transformatif, agama yang kritis terhadap realitas sosial pro-perubahan, anti-ketidakadilan, anti-penindasan, anti-pembodohan, serta memihak pada nilai nilai kemanusiaan. Untuk mewujudkan IPM menjad gerakan kritis, amak strategi keislaman yang harus kita bangun adalah islam yang dinamis. Internasionalisasi Islam Transformatif daam diri kader dan gerakan menjadi syarat mutlak.

Untuk membentuk ideology tersebut diperlukan beberapa tahap:

  1. membangun tradsisi penkajian slam berparadigma kritis-Transformatif
  2. Mendistribusikan wacana islam Transformatif secara massif/ utuh diinternal kader di seluruh struktur
  3. Membuat Public sphere (ruang publik) sebagai forum dialog pengetahuan, pemahaman, praktek berislam Transformatif antar kader baik dalam bentuk pengkajian, diskusi rutin, atau diruang maya (internet)

Strategi Gerakan Kader

IPM adalah gerakan kader, maka kaderisasi merupakan tugas utama IPM dan juga sebagai media internasional dalam menanamkan nili - nilai gerakan pada setiap kader. 

untuk merealisasikan tujuan ideal diatas maka dibutuhkan strategi gerakan, yaitu :

  1. Disiplin menerapkan pengkaderan dalam setiap tingkatan
  2. memperbanyak aktifitas aktifitas perkaderan, baik bersifat formal maupun non formal
  3. melakukan pendampingan intensif terhadap kader - kader.


" Semangat belajar di masa pandemi""


Rabu, 20 Januari 2021

Tema 6 Panas dan perpindahanya" subtema 2 kelas 5 PB 2



 Perpindahan Kalor di Sekitar Kita

Subtema 2

Pembelajaran 2

Mautan Bahasa Indonesia

Membuat kesimpulan isi teks Media cetak

     Agar lebih mudah dan cepat dalam memahami isi teks media cetak, kalian dapat membuat kesimpulan. Kesimpulan dibuat dengan cara mengambil inti sari dari nformasi teks berdasarkan apa yang telah diuraikan melalui poin poin atau peta konsep. Selain itu, kalian juga perlu memperhatikan pemilihan kata dan ejaan yang kalian gunakan saat membuat kesimpulan.

Muatan SBdP

Pola Lantai dalam Tarian Daerah

   Pola lantai merupakan garis yang membentuk formasi penari saat melakukan gerak tari. Pola lantai dilakukan untuk memperindah pertunjukan tari. setiap gerakan tari memiliki pola lantai yang berbeda. aad dua pola dasar dalam pola lantai, yaitu pola lantai lurus dan lengkung. pola lantai lurus, seperti pola lantai horizontal, vertikal, diagonal, segitiga, dan zig zag. Pola lantai lengkung, seperti pola berbentuk lingkaran, angka delapan, garis lengkung kedepan, dan garis lengkung kebelakang.

berikut merupakan contoh tarian daerah di Indonesia dengan pola lantainya. 

Perhatikan gambar pola lantai pada tari tarian berikut: 



Halaman 81

Paragraf 1

Perpindahan kalor secara konveksi ialah perindahan kalor yang disertai dengan perpindahan zat perantaranya. 

Peristiwa konveksi terjadi pada zat cair dan gas.

Zat yang menerima kalor akan memuai dan menjadi lebih ringan.

Paragraf 2 

Perpindahan secara konveksi dapat diibaratkan dengan kegiatan memindahkan setumpuk buku.

Ketika memindahkan buku kamu akan ikut berasama buku buku tersebut.

Perpindahan kalor dengan cara konveksi akan menyertakan perantaranya.

Paragraf 3

Peristiwa konveksi terjadi pada saat merebus air.

Air yang letaknya dekat dengan api akan mendapat panas dan bergerak keatas.

Paragraf 4 

Perpindahan kalor secara konveksi juga mengakibatkan terjadinya angin darat dan angin laut.

Contoh peristiwa konveksi yang lain adalah penggunaan cerobong asap pada pabrik.

Pemanfaatan ventilasi sebagai sirkuasi udara didalam rumah juga memanfaatkan perpindahan panas secara konveksi.

Untuk latihan selanjutnya kalian coba lanjutkan.

"Semangat belajar dimasa Pandemi"

Tema 6 "Panas dan Perpindahanya" Subtema 2 kelas 5 PB1

 


Perpindahan Kalor di Sekitar Kita

Subtema 2

Pembelajaran 1

Muatan Bahasa Indonesia

Menjelaskan isi teks  media cetak melalui peta konsep

Media cetak menggandung informasi. Untuk dapat menjelaskan isi teks didalam media cetak, perhatikan langkah langkah berikut :

  1. Perhatikan judul dalam meda cetak tersebut
  2. Bacalah teks dengan seksama
  3. temukan informasi penting beserta kata kunci dalam setiap paragraf. Jika kamu tidak mengetahui makna kata kunci tersebut, carilah didalam Kamus Besar  Bahasa Indonesia (KBBI)
  4. Pahamilah setiap informasi  penting tersebut
  5. Tuliskan kembali informasi penting dan kata kunci yang telah kamu pahami dengan menggunakan bahasamu sendiri.

     Salah satu cara untuk menjelaskan isi teks adalah dengan membuat pea konsep. Peta konsep merupakan cara untuk menyajikan ide atau informasi penting dalam bentuk cabang. 

Pada peta konsep, informasi penting yang telah dipahami biasanya dihubungkan dengan informasi lai yang ditulis dalam bentuk kata kunci atau gambar. Melalui peta konsep sekumpulan data atau informasi diolah dengan cara tertentu sehingga dapat dipahami oleh pembaca.

Muata IPA

Cara cara perpindahan kalor dalam kehidupan sehari hari

Cara perpindahan kalor dari satu benda ke benda lain tidak selalu sama. Ada tiga cara perpindahan kalor, yaitu konduksi, konveksi, dan radiasi.

Konduksi 

Konduksi merupakan perpindahan alor tanpa disertai perpindahan zat perantara.. berikut ini  contoh peristiwa konduksi:

  • Mencelupkan sendok logam kedalam air panas. lama lama gagang sendok yang terbuat dari logam akan terasa panas. penyebabnya adalah kalor dari air panas berpindah kegagang sendok.
  • Tanggan memegang cangkir berisi teh hangat.
  • Knalpot menjadi panas setelah mesin sepeda dihidupkan lama
  • Mentega akan meleleh diwajan yang sedang dipanaskan
  • tutup panci akan terasa panas saat panci digunakan untuk memasak

Konveksi

Konveksi merupakan perpindahan kalor melalui perantara, di mana zat perantaranya kut berpindah.

berikut contoh peristiwa konveksi :

  • Air yang dipanaskan didalam panci. ketika memanasa air air akan terlihat seperti diaduk. hal ini dikarenakan partikel - partikel air yang ada dibagian bawah menjadi panas dan berpindah kepermukaan. Partikel air yang berpindah ini juga diikuti oleh perpindahan kalor.
  • Peristiwa angn laut dan angin darat. Angin laut adalah angin yang berpindahdari laut kedarat dan terjadi pada siang har. Saat siang hari, matahari membuat daratan menjadi lebih panas. akibatnya suhu didarat lebih tinggi dan membuat partikel udara memuai. Pertikel udara yang memuai menyebabkan tekanan udara didarat lebih rendah sehingga anin dari laut yang memiliki tekanan lebih tinggi akan mengalir kedarat. Sementara angin darat adalah angin yang berpindah dari darat kelaut dan berpindah saat malam hari.

Radiasi

Radiasi merupakan perpindahan kalor tanpa melalui perantara. Berikut contoh peristiwa radiasi :

  • Tubuh terasa hangat ketika dekat dengan api, seperti saat dekat dengan api unggun atau tungku masak didapur
  • Panas matahari sampai terasa kepermukaan bumi
  • Menghangatkan telur ayam atau bebek dibawah cahaya lampu
  • Menjemur pakaian saat matahari sedang terik

Hal 71

Paragraf 1

Api kompor dapat memanaskan air dan sayuran  didalam panci. 

Panas dari api kompor berpindah kedalam panci.

Panas dari panci berpindah kedalam air sehingga menjadi panas dan sayuran didalam nya menjadi masak.

Paragraf 2

Letak matahari dari planet bumi sekitar 152.100.000 km.

Panas matahari dapat berpindah atau merambat ke bumi.

Kita dapat merasakan hangatnya sinar matahari.

Paragraf 3 

Panas berpindah dari benda yang suhunya tinggi ke benda yang bersuhu lebih rendah.

Panas dapat berpindah melalui tiga cara, yaitu konduksi, konveksi, dan radiasi.

Konduksi adalah cara perpindahan panas melalui zat perantara seperti benda padat.

Konveksi merupakan perpindahan kalor melalui perantara, di mana zat perantaranya kut berpindah.

Radiasi merupakan perpindahan kalor tanpa melalui perantara.

Kata

Arti

Kalimat

Api

Oksidasi cepat terhadap suatu material dalam proses pembakaran kimiawi yang menghasilkan panas, cahaya, dan berbagai hasil reaksi kimia

..................................................

Panas

Energi yang berpindah akibat perbedaan suhu

 

..................................................

Berpindah

Perubahan posisi atau beralih tempat

 

..................................................

Suhu

Besaran yang menyatakan derajat panas suatu benda

..................................................

Logam

Unsur kimia yang mempunyai sifat sifat kuat, liat, keras, penghantar listrik dan panas serta mempunyai titik cair tinggi

..................................................

Mendidih

Suatu kondisi dimana terjadi perubahan suatu zat dari fase cair menjadi fase gas

..................................................

pancaran

Yang dipancarkan/disemburkan/dikeluarkan

 

..................................................

Untuk latihan berikutnya coba kalian lanjutkan sendiri

" Semanagat belajar dimasa Pandemi"